Kamis, 25 Juli 2013

Sepak Terjang Pendiri Groupon Brad Keywell


Brad Keywell (42) adalah seorang investor dan entrepreneur di sektor teknologi yang tinggal di kota Chicago. Ia  dipandang tidak sevokal rekannya yang juga venture capitalist Eric Lefkofsky dan Sam Zell. Namun, prestasinya lebih menggaung daripada suaranya. Keywell turut mendirikan tidak hanya Groupon tetapi juga Lightbank (inkubator bisnis yang membantu Chicago menjadi pusat teknologi), Mediaocean yang menyediakan sistem operasi teknologi terintegrasi untuk industri periklanan dan pembelian media. Tak hanya itu, ia juga salah satu pendiri dan Direktur Echo Global Logistics. Keywell juga menggagas sebuah event tahunan “Chicago Ideas Week” yang membawa sejumlah sosok pemikir hebat seperti Bill Clinton dan Thomas Friedman ke Chicago pada Oktober 2012 yang lalu. Untuk melengkapi sosok entrepreneur ini, ia juga mengajar sebagai adjunct professor di Booth School of Business di University of Chicago

Di tahun 1999, Keywell mendirikan Starbelly, perusahaan teknologi manajemen jaringan suplai produk promosi online dengan Eric Lefkofsky. Pada bulan Januari 2000, HA-LO (NYSE:HMK) mengakuisisi Starbelly.

Keywell sebelumnya bersama dengan Equity Group Investments, LLC, milik Sam Zell. Ia kini menjadi salah satu anggota Dewan Wali Equity Residential (NYSE:EQR), sebuah perusahaan S&P 500


Di bulan Februari 2005, Keywell dan Lefkofsky mendirikan Echo Global Logistics, perusahaan manajemen transportasi perusahaan berbasis teknologi.  New Enterprise Associates (NEA), salah satu investor teknologi terbesar di AS, merupakan investor di Echo. Di athun 2009, Echo Global Logistics melakukan go public di Nasdaq di bawah lambang ECHO.

Pada bulan Juni 2006, Keywell dan Lefkofsky mendirikan MediaBank, sebuah perusahaan teknologi. Di 2012, MediBank bergabung dengan Donovan Data System (DDS) untuk membentuk Mediaocean.

Tahun 2007 menjadi saksi kerjasama Keywell dengan Andrew Mason dan Lefskofsky yang juga mendirikan ThePoint.com, sebuah situs aksi kolektif online, Di akhir 2008, ThePoint.com menjadi platform pembelian kolektif dan nama itu diubah menjadi “Groupon”. Groupon sukses go public di bulan November 2011 di pasar saham Nasdaq dengan simbol GRPN.

Bulan Februari 2010, Keywell dan Lefkosky mendirikan Lightbank, sebuah perusahaan yang berinvestasi dalam bisnis teknologi inovatif. Lightbank juga telah melakukan lebih dari 50 investasi.

Seperti telah disinggung sebelumnya, Keywell juga menduduki jabatan Pimpinan dan Pendiri “Chicago Ideas Week” (CIW), sebuah event tahunan yang muncul sebagai salag satu konferensi dan platform ide dan inovasi besar di AS. CIW telah mengundang hampir 200 pembicara dalam lebih dari 80 event dengan skala dunia yang menggandeng majalah Time.

Keywell juga menjabat sebagai Pimpinan Future Founders Foundation, yang menjalankan Future Founders dan Connect to the Future.  Program-program ini didesain untuk mengajarkan dan menginspirasi siswa-siswa SMA dalam entrepreneurship dan menghubungkan mereka dengan para mentor untuk mendapatkan panduan dan ilham. Future Founders and Connect to the Future ini memberikan pengalaman nyata dan dampak langsung untuk mendorong para anak didik untuk fokus pada nilai dan manfaat pendidikan mereka dan berani memperluas cakrawalanya.

Sumber : arnandadanu.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar